Kesehatan

Sarana Pelayanan Kesehatan (Rumah Sakit, Puskesmas Dan Pustu)

 

Pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama, dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif, untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya di wilayah kerjanya (Permenkes No. 43 Tahun 2019 tentang Puskesmas).

Puskesmas memiliki fungsi sebagai penyelenggara Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) tingkat pertama adalah setiap kegiatan untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan serta mencegah dan menanggulangi timbulnya masalah kesehatan dengan sasaran keluarga, kelompok dan masyarakat. Serta Puskesmas berfungsi sebagai Upaya Kesehatan Perorangan (UKP) adalah suatu kegiatan dan/atau serangkaian kegiatan pelayanan kesehatan yang ditujukan untuk peningkatan, pencegahan, penyembuhan penyakit, pengurangan penderitaan akibat penyakit dan memulihkan kesehatan perseorangan. 

Jumlah Puskesmas di Kabupaten Solok Selatan sampai dengan akhir Tahun 2022 sebanyak 8 unit yang tersebar pada 7 (tujuh) Kecamatan.

1.   Puskesmas Abai

2.    Puskesmas Lubuk Ulang Aling

3.    Puskesmas Sangir Jujuan

4.    Puskesmas Sangir Balai Janggo

5.    Puskesmas Sangir

6.    Puskesmas Pauh Duo

7.    Puskesmas Sungai Pagu

8.    Puskesmas KPGD

Dalam pelaksanaan fungsinya Puskesmas dibantu dengan Puskesmas Pembantu (Pustu) dengan jumlah 42 (empat pulu dua) unit serta terdapat 2 (dua) unit Rumah Sakit Umum Daerah yaitu :

1.    RSUD Solok Selatan di Muara Labuh

2.    RSUD Batang Sangir di Lubuk Malako

 

Secara lengkap data sarana kesehatan sebagai berikut :

Jenis Sarana Kesehatan20182019202020212022
Rumah Sakit Umum 1 1 1 1 0
Rumah Sakit Khusus 0 0 0 0 0
Rumah Sakit Bersalin / Rumah Bersalin 0 9 9 0 0
Puskesmas 9 9 10 10 0
Puskesmas Pembantu 30 51 51 0 0
Apotek 12 14 17 0 0
Klinik/Balai Kesehatan 280 288 288 8 0
Posyandu 0 0 294 294 0
Polindes 0 0 197 88 0
TOTAL 332 372 867 401 0

 

Sumber : SATU DATA SOLOK SELATAN