Padang Aro - Wakil Bupati Solok Selatan H. Yulian Efi memimpin Tim II Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten pada Ramadhan 1446 Hijriah. Dalam momen ini Wabup menyampaikan berbagai program yang akan dilaksanakan pemerintah selama kepemimpinannya bersama dengan Bupati H. Khairunas selama lima tahun ke depan.
Hal ini disampaikan Yulian dalam kunjungan Tim Safari Ramadhan di Mushala Taqwa Jorong Mato Aia Nagari Bomas Kecamatan Sungai Pagu, Selasa (4/3/2025).
"Tema pembangunan kita kedepannya adalah melanjutkan dan menyempurnakan, program-program yang telah berjalan baik dan berhasil memberikan dampak terhadap masyarakat tetap kita lanjutkan, kita evaluasi dan kita sempurnakan," kata Yulian Efi.
Beberapa program yang dimaksud antara lain pemberian pakaian gratis untuk siswa seluruh jenjang pendidikan, dukungan terhadap program Makan Bergizi Gratis yang akan direalisasikan dalam waktu dekat, dan program gratis biaya pendidikan hingga tingkat menengah atas.
Untuk program biaya sekolah gratis ini, petmkab telah menandatangani kesepakatan kolaborasi untuk melaksanakan program ini dengan pemerintah provinsi.
Pemerintah kabupaten juga akan terus menyempurnakan Program Satu Jorong Satu Rumah Tahfidz dan penyempurnaan data 100% kepesertaan BPJS Kesehatan.
Beberapa program lainnya yang juga akan dilanjutkan yakni penyediaan bantuan bibit komoditi dan alat pertanian untuk masyarakat serta bantuan peralatan untuk UMKM hingga naik kelas.
Terakhir adalah fokus pengembangan destinasi wisata Utama yakni Kawasan Saribu Rumah Gadang, Hot Water Boom yang akan didorong pengelolaannya oleh pihak ketiga, Goa Batu Kapal dan Pendakian Gunung Kerinci.
"Dari beberapa tahun lalu telah kita siapkan perencanaannya, dan juga telah kita minta dukungan dari Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, yang selanjutnya dalam waktu dekat jalur pendakian Gunung Kerinci ini akan kita buka melalui kegiatan Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) berkolaborasi dengan TNI dan stakeholder terkait," jelasnya.
Untuk itu, di tengah keterbatasan fiskal yang terjadi saat ini, Wabup meminta dukungan, bantuan serta keterlibatan aktif dari seluruh unsur masyarakat, dunia usaha untuk mewujudkan program-program pemerintah.
Dalam kegiatan ini, pemerintah juga menyerahkan bantuan pembangunan untuk Mushala Taqwa berupa dana senilai Rp 30 juta serta Al-quran, sarung, dan mukenah sebanyak 10 pak. (DISKOMINFO)